Tinjau Wisata Pantai Cinoki, Ini Tujuan Yunus Alsam

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Pasangkayu Yunus Alsam saan meninjau Pantai Cinoki.

PASANGKAYU – Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Budpar) Kabupaten Pasangkayu, Yunus Alsam meninjau langsung Pantai Cinoki yang terletak di Kecamatan Sarudu beberapa waktu lalu. Tinjauan ini merupakan salah satu upaya Dinas Budpar Pasangkayu dalam memantau perkembangan wisata yang ada di Kabupaten Pasangkayu.

“Benar, saat ini Kami sementara dalam pengembangan objek wisata prioritas dan meninjau langsung kondisi Pantai Cinoki dan juga beberapa objek wisata di Pasangkayu yang masuk dalam kategori objek wisata prioritas,” ungkap Yunus Alasan saat diwawancarai via telepon, Rabu (31/8/2022).

Yunus Alsam memaparkan bahwa saat ini Disbudpar akan melakukan pengembangan beberapa destinasi wisata Prioritas yang ada di Kabupaten Pasangkayu termasuk pengembangan Objek Wisata pantai Cinoki dengan membangun sarana dan prasarananya. Sehingga kedepannya Sektor Pariwisata dapat berkontribusi dalam peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Pasangkayu.

“Saya melihat Pantai Cinoki ini sangat berpotensi, namun masih banyak kekurangan sarana dan prasarana,” pungkasnya. (Edi)

Komentar