Stunting Majene Mulai Terus Menurun


MAJENE – Upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majene yang baru setahun dinakhodai Bupati Majene Andi Achmad Syukri bersama Wakil Bupati Majene Arismunandar selaku pemilik Tagline Majene Rumah Kita, tentang sejumlah program kegiatan terus membuahkan hasil.

Salah satu program urgen yang dibuktikan tentang percepatan penurunan stunting, dimana 8 aksi konvergensi penurunan stunting kini telah berada pada aksi ke empat. “Saat ini kita fokus penyusunan Draf Perda (Peraturan Daerah) yang mengatur Penganggaran Persoalan Stunting dalam Anggaran Dana Desa,” sebut Wakil Bupati Arismunandar juga Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Majene saat membuka Rakor Penguatan Peran Lintas Sektoral 8 Aksi Konvergensi Penurunan Stunting Kabupaten Majene 2022 di Ruang Rapat Wakil Bupati Majene, Rabu (29/06/2022).

Ia menjelaskan, sejak awal tahun Pemkab Majene melalui Tim Gugus Tugas (TGT) Penurunan Prevalensi Stunting Majene telah bergerak dan telah mengarah pada aksi kelima, yaitu penguatan PKM untuk pembangunan manusia.

“Berbagai aksi dan intervensi yang dilaksanakan telah membuahkan hasil positif, dimana penurunan stunting sudah terlihat meski hanya berkisar 0,3 persen, walaupun masih berada pada kondisi Pandemi dan recofusing anggaran kita masih bisa menurunkan angka stunting di daerah kita ini,” tuturnya.

Heriyadi Tim Iney Binabangda selaku narasumber terkait pemenuhan dokumen pelaporan Website Monitoring menyampaikan berbagai perubahan dan penambahan fitur dalam Web Monitoring 2022. Perubahan fitur itu, mencakup penambahan keluarga beresiko stunting pada data sasaran, penyesuaian indikator yang menjadi 29 indikator essenstial dan 35 indikator suplay.

“Melalui data yang tersaji dalam Website ini, bisa menjadi bahan analisis kegiatan berjalan apakah berimplikasi atas percepatan penuruan stunting”, jelasnya.

Dalam rakor itu, hadir Sekda Majene Ardiansyah, para Kasubag Perencana dan Data di tiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait pembahasan materi guna pemenuhan dokumen pelaporan website yang menjadi salah satu media monitoring dan Informasi dalam kegiatan 8 Aksi Konvergensi Stunting di Majene. (hafid)

Komentar